Sunday 3 April 2016

13:55:00

Bandar Udara Internasional Brussel juga disebut dengan Bandar Udara Internasional Zaventem. Pada hari minggu ini, Bandara Brussels berencana akan kembali dibuka sebagian dengan menggunakan kontrol keamanan yang baru, setelah terjadinya peristiwa penyerangan pelaku bom bunuh diri 12 hari yang lalu. Pihak berwenang bandara mengatakan akan ada 3 penerbangan Brussels Airlines yang akan berangkat menuju ke Eropa.


Bandara Zaventem belum menangani penerbangan bagi para penumpang sejak terjadinya serangan terhadap ruang keberangkatan yang diklaim bahwa serangan itu dilakukan oleh kelompok ISIS. Serangan yang terjadi di bandara yang lalu dan di stasiun metro mengakibatkan 32 orang tewas tepatnya pada tanggal 22 maret 2016 pada pagi hari waktu setempat.


Dalam perkembangan lain, pemerintah Belgia telah menetapkan 3 tersangka , salah satunya  dengan berinisial Y.A dengan melakukan pelanggaran teroris terkait juga dengan penyerangan di Perancis.
Pejabat petugas Bandara Brussels, Arnaud Feist mengatakan bahwa “mulai hari Minggu pagi, bandara Brussels sebagian sudah akan beroperasi". Ia juga mengatakan ia berharapkan untuk menerima otorisasi resmi untuk dibukanya kembali Bandara.

Penerbangan pertama diperkirakan akan lepas landas di sore hari dengan tujuan kota Portugis Faro. Penerbangan yang lain akan menuju ke ibukota Athena Yunani, Turin dan Italia.
Penumpang hanya akan bisa sampai ke bandara dengan mobil atau taksi - terminal masih tertutup untuk kereta dan bus.

Hari Jumat kemarin pejabat Belgia telah bersepakat dengan serikat polisi untuk lebih meningkatkan keamanan di bandara tersebut. Sebelumnya diberitakan, Bandara Zaventem dibuka mulai Jumat 1 April 2016. Namun, pihak kepolisian melakukan aksi mogok, sebagai protes terhadap kelemahan prosedur keamanan serta adanya catatan kriminal dari pekerja bandara yang berasal dari etnis minoritas disana. Sehingga menunda pembukaan kembali bandara. Petugas bandara juga mengatakan “berharap bandara akan kembali ramai seperti biasanya apalagi menjelang awal liburan musim panas pada akhir Juni nanti.

 
Aturan keamanan baru antara lain:
• kendaraan dan penumpang yang bepergian ke area keberangkatan sementara akan diputar jalan masuknya
• pemeriksaan polisi tambahan dan ID dan boarding pass cek akan berlangsung di pintu masuk ke area keberangkatan sementara.
• kemudian penumpang akan dilanjutkan menuju gerbang keberangkatan, menjalani akses dan kontrol keamanan seperti biasanya

0 comments: